Sabtu, 31 Agustus 2013

Resep Adonan Dasar Puff Pastry I

Label:







Bahan Adonan Dasar Puff Pastry I :

  • Tepung terigu protein tinggi, 500 gram
  • Air, 300 ml
  • Mentega, 50 gram
  • Air jeruk, 7 ml
  • Pastry margarine ( korsvet ) 300 gram, bagi menjadi 3 bagian


Cara membuat Puff Pastry :

  1. Campur terigu, air, mentega, dan air jeruk, uleni hingga kalis. Diamkan selama 20 menit. Giling adonan dengan bantuan penggilas adonan hingga membentuk persegi panjang.
  2. Ambil 1/3 bagian pastry margarine, lalu oleskan pada 1/3 lembar adonan. Lipat dari bagian yang tidak terlapisi ke tengah, lipat bagian lainnya ke tengah hingga membentuk 3 lapisan. Giling kembali adonan, dan lipat menjadi 3 lapisan berikutnya.
  3. Bungkus adonan dengan plastik dan kain. Istirahatkan adonan dalam lemari pendingin selama 30 menit. Giling dan ulangi hingga pastru margarine habis ( 3 kali )
  4. Adonan siap untuk dibentuk.

- See more at: http://olahdapur.blogspot.com/p/pastry-recipes.html#sthash.BtCPAHtb.dpuf
|

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

koment tidak mengandung SARA, rasis ok thanks atas kunjungannya. silahkan borkmark laman ini jika anda suka

Sponsors : Copyright © 2013. 100% Dapur Halal - All Rights Reserved
Template Design by Shihara | Published by New Blog Themes
Powered by Blogger